Oreo 110th Birthday Celebration, Aktivitas Seru dengan Cemilan Favorit Keluarga

Oreo-110th-Birthday-Celebration


    Assalamualaikum... Halo, semuanya. Bulan Agustus ini aku bertambah usia lagi, tiap momen ulang tahun gini aku punya aktivitas seru dan menyenangkan bersama keluarga. Ide di mana bagi yang berulang tahun mentraktir semua anggota keluarga, sementara yang tidak ulang tahun membelikan kuenya.


    “Fah, kita makan-makan ke mana nih nanti malam?” Tanya Kakak padaku, di ruang tengah dia sedang menghaluskan makanan yang ada wortel, tempe, hati ayam, dan nasi dicampurkan akhirnya menjadi bubur untuk makanan keponakan yang masih berumur 6 bulan. Saat itu, aku yang bergantian memegang keponakan yang sedang aktif sekali, terkadang mengajaknya tertawa.


    Namun begini rasanya ya, belum lima menit aku menggendongnya tapi tanganku sudah keram ditambah senangnya jika diajak berjalan sambil digendong, auto pegal ini.


    “Kalau mau makan di luar ayuk, tapi kalau nggak kita beli aja ntar makanannya bawa ke rumah” Sebab cuaca di Padang saat ini gak bisa diprediksi, buktinya tadi pagi sampai siang cuacanya sangat panas tapi sorenya cuaca kembali sendu.


    Tepat tanggal 2 Agustus, 23 tahun lalu nih ada perempuan kecil yang terlahir ke dunia, ternyata sampai sekarang dia tetap menjadi anak paling kecil di atas rumah. Anak perempuan ini terus bahagia selama bersama keluarganya, baginya selain sekarang momen bertambah usianya, dia juga mendapati momen perayaan 110 tahun Oreo. 


    Istimewanya ulang tahunku kali ini bukan hanya kue saja yang ada tapi ditambah cemilan oreo yang disukai keluarga, dari generasi ke generasi “Nanti cemilan tambahannya ada oreo juga ya” Tambahku pada Kakak, cemilan oreo ini sebagai biskuit kesukaan kami di rumah. 



Cara Membuat Hidup Lebih Bahagia 


    Menatap waktu yang terus berputar, ada satu hal yang nanti tidak bisa terulang kembali yaitu waktu dan momen berharga. 



Oreo-110th-Birthday-Celebration

    Caraku membuat hidup bahagia saat ini tak lain dan tak bukan hanya menikmati hari-hari bersama orang tercinta. Sebab masih banyak impianku buat mereka, terlebih perempuan kecilnya ini masih belum punya rumah sendiri or masih tinggal bersama mereka.


    Pertanyaan yang timbul di dalam diriku. Mungkinkah waktu sekarang ini bakal terulang lagi? Dan mengulang kejadian saat berada di masa-masa dulu? Jawabannya sudah pasti tidak, terkecuali punya pintu doraemon😁


    Energi kita bakal kembali penuh saat berkumpul bersama keluarga itu. Iya, cara kita bahagia juga dapat tercipta lewat momen seru bersama orang-orang terkasih seperti ingin duduk bersama serta mengobrol kisah-kisah nostalgia.

    

    Kalau di tahun kemarin, kami yang gak bisa kemana-mana dan hanya berkumpul satu sama lainnya sembari bercanda tawa di meja makan ini, sering juga menyantap makanan kue bika setiap pergi ke kampung. Cemilan khas Minangkabau yang satu ini masih melegenda. 


    Makanan khas Minangkabau yang lainnya juga banyak, tapi setiap hari masih sering dijumpai. Seperti nasi lamak, lapek sagan, dst. Kalau sekarang masa udah berbeda, udah pasti makanan kekinian juga makin disukai selain makanan khas daerah yang memang disukai pula, hehe.



Jadi Cemilan Favorit Sehari-hari Bersama yang Tercinta

    

    Karena usia yang kian bertambah, orangtua kian keriput aku pun sebagai anak bungsu wajar jika ingin membersamai tiap hari-hari bareng mereka. 


Menikmati-Cemilan-Favorit-Bersama-Tercinta


    Aku pengen menjadikan mereka satu-satunya tempat saat aku ingin pulang seperti halnya merasakan capek dengan pekerjaan di luar sana atau berkegiatan lainnya maka aku ingin mengambil jeda untuk bercerita dan sekadar memandangi wajah mereka. Sebab hal-hal sederhana ini selalu membuat bebanku hilang lagi serta kembali bahagia bersama orang-orang tercinta.


    Hari ini, aku bersama Mama pergi berbelanja ke pasar. Karena di rumah kami punya toko kecil-kecilan yang sengaja dibuat untuk mengisi kekosongan hari-hari tua orangtua karena Papaku telah pensiun.

    

    Ditambah pula, kalau toko kecil ini dikelilingi oleh anak mahasiswa yang suka makanan manis-manisan. Justru makanan gorengan dan lainnya belum tersedia. Tapi sejauh ini, aku sangat sering memperhatikan apa aja makanan yang paling disukai mahasiswa khususnya masyarakat sekitar?

    

    Bisa dikatakan cemilan oreo yang terjejer di etalase toko kecil kami ini, seperti berbagai varian yang telah dicoba. Ada soft cake, oreo double stuff, oreo original, oreo ice cream dan semua jenis oreo paling banyak diminati masyarakat sini. Termasuk aku sendiri, walau toko kecil atas nama diriku tapi tetap ding dibayar biar jelas pemasukan dan pengeluarannya.



Makna Kehadiran Oreo sebagai Hadiah Buat Diri Sendiri dan Orang Tercinta



Oreo-sebagai-hadiah-buat-diri-dan-orang-terkasih


    Alhamdulillah, aku masih dianugerahkan menghirup udara secara gratis di dunia ini, kesehatan yang bagus juga, dan apa pun makanan tidak ada pantangnya bagiku sampai detik ini.


    Kan biasanya bukannya yang ulang tahun yang dikasih hadiah? Ya, aku kan beda orangnya😁


    Kini, aku punya jatah buat mentraktir seluruh anggota keluarga. Maka selain makanan yang mengenyangkan aku juga beli makanan yang tambahan buat kudapan saat bersantai.


    Tak jauh-jauh dari rumah, aku berkunjung ke tempat terkenal di dekat rumah yaitu toko Budiman. Aku mencari-cari di sekitar oreo yang terbaru kini sebab penasaran juga, senangnya aku malah mendapatkan oreo ice cream. Paling senang mungkin jika mendapatkan oreo cake flavor, tapi di sini masih belum ready katanya. Baiklah, aku kembali ke rumah dengan hati senang karena udah dapat yang aku cari.


    Mama, Papa, Kakak pertama, Abang, dan Abang Ipar pun setelah makan dan kenyang. Begitu waktunya kami duduk-duduk nyantai. Ada yang buka televisi, lihat tontonan di YouTube, dan ada yang istirahat sambil membentangkan tikar di ruang tengah.


    So, pasti kami semua sudah siap dengan cemilan yang dinanti yaitu Oreo. Keseruan bersama keluarga ini memang anugerah nyata dari Tuhan. Saking bahagianya menyicipi cemilan favorit, sesekali kami melemparkan joks


    Seperti Abang yang bilang, “Lamak bana, cemilan Oreo ko mah. Bialah untuak Abang se sadonyo, dibaok ka kamar Abang yo, diak” (Bahasa Indonesia: Enak sekali, cemilan Oreo ini ya. Kalau gitu untuk Abang saja semuanya, buat dibawa ke kamar Abang ya, Dek”)😂


Keseruan-Bersama-Cemilan-Favorit-Oreo


    Aku pun gak mau menyerah, kalau pun dibawanya aku ikhlas sih. Karena udah kenyang juga tapi tetap aku balik kasih bercandaan. “Buliah Bg, beko jan lupo ganti jo yang baru yo” (Boleh bg, nanti jangan lupa ganti sama yang baru ya)😁😅


    Alhasil, anggota keluarga yang lain yang asik dengan kegiatannya masing-masing memperhatikan kami yang ibarat sedang berdiskusi berat tapi santai😁

    

    Mereka seperti biasa memaklumi tingkah Abang kepada Adiknya. Aku yang sudah biasa juga dibikin jail sama Abang, malah tambah bahagia bisa membercandainya kembali, hehe.


Rangkaian Perayaan Seru dan Meriah WishOreo110




    Kebahagiaan tiada tara tak berhenti sampai di situ, selain Agustus ini ulang tahunku tapi ternyata kita semua dapat kabar bahagia nih. Yes, sekarang Oreo punya perayaan #WishOreo110.


    Disampaikan oleh salah satu Marketing Manager Oreo yakni Vega Gupta bahwa produk terbaru dirilis spesial ulang tahun oreo bernama “Birthday Cake Flavor”.


    Varian ini punya tampilan biskuit yang unik bertabur sprinkle warna-warni di dalamnya serta di-desain kemasan yang menarik.


    Di usia yang ke-110, Oreo mengajak keluarga Indonesia untuk menghadirkan keseruan yang tiada duanya bersama melalui perayaan ulang tahun Oreo.


    Dengan cara berpartisipasi lewat fitur AR (Augmented Reality) maka kita dapat memindai kode QR di kemasan varian barunya yang kemudian kita dapat terhubung ke filter Instagram di halaman @oreo_indonesia untuk meniup lilin pada momen keluargamu seperti hari ulang tahun. Kali ini kita dapat meniup tiup sebanyak 110 lilin dalam rangka merayakan hari ulang tahun oreo ini


    Buat 110 peserta beruntung dan berhasil meniup 110 lilin menggunakan filter AR di Instagram baka berkesempatan memenangkan hadiah menarik dari Oreo.


    Lebih dari itu, kemeriahan Oreo juga ditambah dengn adanya kolaborasi bersama F&B Merchant ternama berupa Bitter Sweet by Najla. Maka oreo kini menambahkan hadiah spesial dessert box bertajuk cookies dan cream spesial anniversary untuk menambah keseruah bersama keluarga. Yeay!



Ucapan Buat Diri dan Oreo (Happy Birthday to Me, Happy Birthday to Oreo)


Ulang-Tahun-Aku-dan Oreo


    Dear Me, Ulfah sudah banyak cerita yang kau lewati sejauh ini.  Tapi kesetiaanmu tetap sama pada satu prinsip hidupmu yakni selalu berbahagia bersama orang-orang tercinta. Gak perlu muluk-muluk kalau ingin bahagia terlebih kamu harus membahagiakan dirimu sendiri dulu agar orang-orang terkasih juga ikut bahagia.


    Dear Me, Ulfah masih panjang perjalanan ke depannya. Terkadang bahagia itu harus sejalan dengan kesedihan, Fah. Konon juga, dia sepaket satu sama lainnya. Mau bahagia atau pun sedih dirimu tetap jadi diri sendiri ya, tetap cintai dirimu ya, jadi diri sendiri dan hargai dirimu. Teruntuk Ulfah, terima kasih buat waktu yang selalu kau berikan untuk dirimu, hari-hari yang kau ciptakan bahagia meski air mata masih terurai, dan setiap pelukan yang kau berikan di kala masalah terus tiba. 


    Semoga dalam setiap langkah-langkahmu tak luput dari kasih sayang Tuhan dan selalu dilimpahkan apa pun yang menurut Tuhan itu baik, bukan menurutku saja. Happy Birthday To Me. 


    Dear Oreo, aku masih terngiang satu iklan yang paling memorable: diputar, dijilat, dicelupin. Itu paling jelas melekat di Oreo dan tiap kali menikmati Oreo pastinya salalu memperagakan sendiri. Asik loh, apalagi dilakukan bersama bareng keluarga kita.


    Dear Oreo, selamat ulang tahun yang ke 110 ya. Luar biasa, kamu telah menemani para keluarga Indonesia selama ini. Kamu juga gak pernah gagal menciptakan momen keluarga lebih hangat bersama kehadiranmu seperti hadirnya varian baru yang sekarang Oreo Cake Flavor.


    Happy Birthday Oreo, dalam sejarah kami tetap Oreo cemilan favorit keluarga kami. Terima kasih telah mewarnai hari-hari kami, memberikan citra rasa yang lezat, serta rasa keunikan cemilannya yang selalu dirindukan. Sekali lagi selamat #UlangTahunOreo.


    Happy Birthday To Me, Happy Birthday To Oreo, dan Happy Birthday To sahabatulfah di mana pun yang berulang tahun di bulan Agustus. 

40 comments:

  1. Wah momen bahagia memang menjadi momen paling harga bagi keluarga dan teman ya, Kak. Akan lebih kuat lagi atau menjadi momen tidak terlupakan kalau ada sajian khusus yang menemani. Seperti Oreo ini.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul, Kak... Oreo selalu ngasih experience terbaik saat berkumpul bersama yg tercinta🥰

      Delete
  2. Momentum yang bahagia sayang banget dilewatkan bersama keluarga apalagi bersama Oreo wah pasti seru banget nih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyaa Kak, menciptakan momen bersama keluarga bahkan asiknya dilakukan bersama Oreo🤗

      Delete
  3. Barakallah Mbak Ulfa. Jadi ada momen kemeriahan yang bahagia dengan menikmati camilan Oreo. Alhamdulillah masih bisa berkumpul dengan keluarga

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah, makasihh banyak Kak🥰🥰. Dan masih diberi kesempatan untuk berkumpul dg keluarga, semoga Kaka juga ya

      Delete
  4. Oreo cemilan Favorit anakku sejak dlu makanya sebagai ibu aku biasa stok dirumah karena aku sering kreasikan dalam puding atau bolu biar anakku tambah suka lagi ngemilnya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wiss enak banget itu Mbak, Oreo dikreasikan sama kue apa pun gak pernah gagal deh dijamin selalu enak😍

      Delete
  5. Di rumah kalau ada Oreo habisnya itu gak dalam hitungan hari atau jam, tapi bisa menit haha... Soalnya ponakan daku pada doyan, apalagi daku hihi

    ReplyDelete
  6. Wah, selama ulang tahun mbak. Aku juga suka banget sama Oreo, cuma aku kalau makan Oreo cuma makan item-itemnya aja XD

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyaa makasih banyak ya Mbak🥰🥰 Suka makan yg itam”nya yaa, keknya aku juga gitu dlu😁

      Delete
  7. Wow udah 110 tahun. Lama juga ya Oreo di dunia ini. Semoga makin jaya dan makin disukai banyak orang ya Oreo

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyaa Mbak, udah legend bget Oreo mah.. Aamiin ya Robb😇

      Delete
  8. wah kok samaan sih kita lahir di bulan kemerdekaan dan ternyata oreopun sama heehehe .. aku juga merasa oreo ini cemiln legend ya .. aku juga seneng menjadikan oreo ditengah kebersamaan kami

    ReplyDelete
    Replies
    1. Toss dulu Mbak.. Hehe selalu stok Oreo pastinyaa yaa🫶

      Delete
  9. Panjang umur ya Oreo, anakku juga suka Oreo jadi pengen nyetok lagi klo ke Supermarket

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aamiin. Dari yg kecil sampai dewasa pun semua sukaa🫶

      Delete
  10. HBD Oreo, selalu ada cerita melalui cemilan dari generasi ke generasi ini. Ulfa dari Padang ya, salam kenal..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Setuju kak..
      Dengan bareng Oreo jadi berbahagia sekeluarga ya, karena camilan yang enak

      Delete
    2. Iyaa Mbak.. Salam kenal kembali🤗🤗

      Delete
  11. Wah.. ultahnya samaan ya di bln agt. HBD... 😊

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hihi iyaa Mbak, samaan Agustus ternyata sama Oreo🤗

      Delete
  12. Ikut seneng liat kekompakan keluarganya kak. Apalagi sama Mamanya. Sehat selalu ya ^^ Oreo emang cocok bgt buat cemilan bareng keluarga sambil beraktivitas seru. Ngga nyangka udah 110th.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah, makasih banyak yaa Mbak🥰🥰 Sehat” buat Mbak juga

      Delete
  13. Toss dulu mbak, samaan nih cemilan favorit keluarganya. Pantes saja bisa bertahan selama lih dari seabad Krn rasanya sudah melekat di hati banyak keluarga yang ga cuma di Indonesia

    ReplyDelete
    Replies
    1. Toss.. Karena ternyata digemari oleh seluruh penjuru yaa Mbak makanya tetap selalu bertahan sampe skrg😁

      Delete
  14. Gak nyangka udah 110 tahun, itu lama banget. Btw oreo ini bisa jadi ide kado yang cocok buat yang lagi ultah.

    ReplyDelete
  15. Oreo emang praktis banget sih yaa buat jadi cemilan dan ganjel perut dimana aja, aku pun klo buru-buru berangkat kerja ya tinggal bawa oreo hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hehehe so pasti menemani kita dalam keadaan apa pun baik saat lapar atau pun tidak ya Mbak🤗

      Delete
  16. Happy anniversary Oreooo! Auto pengen jajan Oreo deh ke minimarket cobain rasa barunya hahaha, ini jajanan kesukaan anakku banget soalnya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyaa Mbak, wkwk cuss nyobain yang rasa barunya Mbak😍

      Delete
  17. Kalau udah punya cemilan favorit dna itu pilihan jadinya ga mau beralihh ke yang lain. Ya. kak. Apalagi rasa dan harganya pas banget bagi semua

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul Kak, udah setia sama Oroe makanya gak mau beralih ke yg lain lagi, hehehe

      Delete
  18. wahh usia orea ternyata udah selama itu yaa. Biskuit sandwich kesukaan anakku nih

    ReplyDelete
  19. selamat ulang tahun oreo, gilak ya gak nyangka udah 110 tahun. mantaapp. btw anak-anakku suka banget nih sama oreo yang mini bite, sekali beli bisa masing-masing dua, hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyaa Mbak, sebab suka banget sama Oreo jadinya kalo makan gak cukup satu yaa Mbak😅🫶

      Delete
  20. Mertua juga buka toko di rumah dan Oreo ini salah satu camilan yang cepet habis, penggemarnya banyak.

    Kayaknya mesti rekomendasiin varian baru Oreo ini deh. Biar banyak yang tau kalo Oreo bisa jadi camilan untuk ulang tahun. Hehe

    ReplyDelete

Terima kasih atas kunjungannya, dont forget tinggalkan jejak (Komentar akan dimoderasi) dan saling follow ya, thanks 🙏😊

Theme images by diane555. Powered by Blogger.